Blog Wowrack

Kuliah Tamu Cloud System Bersama Co-Founder Wowrack

Yosia     29 April 2015     Berita & Pembaruan     0 Comments

Surabaya (Wowrack) - Hallo Mahasiswa Institut Sains Terapan dan Teknologi Surabaya (ISTTS). Jangan lewatkan kuliah gratis tentang Cloud System untuk seluruh Mahasiswa ISTTS pada tanggal 6 Mei 2015 jam 13.00 WIB bertempat di E-52.

Pada kesempatan ini, Co-Founder dari Wowrack yaitu Bapak Rudy Setiawan akan menjelaskan lebih detail tentang apa sih Cloud Server itu? Bukan hanya itu, Bapak Rudy Setiawan juga akan memberikan informasi-informasi menarik lainnya yang tentunya akan bermanfaat untuk mengenal seluk beluk Cloud.

Ada banyak jenis Cloud yang akan kalian kenal setelah mengikuti kuliah tamu ISTTS. Kami akan contohkan beberapa jenis dari Cloud, ada Private Cloud, Public Cloud, Hybrid Cloud.  lalu apa saja kegunaan dari masing-masing Cloud tersebut? Jawabannya ada di event ini guys.

Tak hanya sampai disitu, Bapak Rudy Setiawan juga akan mencontohkan bagaimana cara menerapkan Cloud yang menjadi suatu kebutuhan di era digital saat ini. Hmm.. masih ada banyak ilmu yang akan kalian dapatkan apabila mengikuti Kuliah Tamu Cloud System. Yang pasti, kalian tidak akan rugi kalau datang pada event ini.

Tunggu apalagi silakan daftar sekarang juga di BAAK Bawah ISTTS, pendaftaran ditutup pada 5 Mei 2015.

Event ini terbuka untuk Semua Mahasiswa ISTTS jurusan apa pun. So, jangan sampai kelewatan Guys, See You.. (Ulum/wwrk)

Blog Wowrack Indonesia
Tags: Acara

Tinggalkan komentar



Dapatkan Konsultasi Gratis Untuk Bisnis Anda
Logo Wowrack Horizontal breathing space-02
Surabaya (Kantor Pusat)
Jl. Genteng Kali No. 8, Kel. Genteng,
Surabaya, Jawa Timur 60275
Indonesia
(031) 6000-2888

Jakarta (Kantor Penjualan)
Menara BCA Lt. 50 Unit 4546,
Jakarta Pusat, DKI Jakarta 10310
Indonesia

© 2025 Wowrack dan afiliasinya. Hak cipta dilindungi undang-undang.